oleh

Analisis Tren Online: Aulia Rahman Basri Pimpin Popularitas Tokoh Muda Kaltim

-Politik-1 views

Areanusantara.com, KUKAR – Nama Aulia Rahman Basri mencatatkan tingkat pencarian tertinggi di Google dalam tujuh hari terakhir dibanding dua tokoh lainnya, Dendi Suryadi dan Awang Yacoub Luthfi.

Hal ini terpantau dalam data Google Trends periode 1–7 April 2025 dengan wilayah cakupan Indonesia.

Di mana ketiga nama tersebut merupakan Calon Bupati Kutai Kartanegara yang akan bertarung para Pilkada Pemungutan Suara Ulang (PSU) 2025.

Dalam grafik minat seiring waktu dari Google Trends, Aulia Rahman Basri mencatatkan lonjakan signifikan pada 7 April pukul 02.00 dengan skor pencarian mencapai 100—nilai maksimum dalam skala popularitas Google Trends.

Selain itu, nama Aulia juga sempat muncul di puncak penelusuran pada 1 dan 5 April meskipun dalam intensitas yang lebih rendah. Sementara itu, nama Awang Yacoub Luthfi dan Dendi Suryadi hanya mencatatkan satu kali lonjakan pencarian, masing-masing pada 1 April, dan setelahnya tidak menunjukkan aktivitas berarti.

Data ini menunjukkan adanya peningkatan minat masyarakat terhadap sosok Aulia Rahman Basri dalam sepekan terakhir.

Meski belum diketahui secara pasti penyebabnya, lonjakan pencarian tersebut bisa menjadi indikasi bahwa nama Aulia tengah menjadi perhatian publik, baik karena isu politik, sosial, maupun kemunculan di media.

Google Trends menjadi salah satu alat yang kerap digunakan untuk membaca dinamika opini publik dan popularitas tokoh-tokoh di internet.

Meski bukan satu-satunya indikator, data ini dapat memberi gambaran awal terhadap siapa yang tengah menjadi pusat perhatian digital.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *